f

Kamis, 19 Mei 2016

Ini Lah Pergaulan Anak Jaman Sekarang.

Dijaman modern seperti sekarang ini telah merubah segalanya, Termasuk Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang yang sangat berbeda dengan anak-anak di tahun 80an dan 90an. Kemajuan tegnologi yang begitu pesat telah merubah segalanya dan tidak jarang membuat kita bingung dengan kondisi yang demikian.

Perubahan ini akan sangat dirasakan oleh orang-orang yang miliki usia diatas 25 tahun.
Masa muda yang mereka habiskan jaman dulu, tidak lagi ditemukan di Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang. Anak jaman sekarang tidak lagi suka bermain bersama dengan teman-temannya di lapangan atau di sawah. Mereka lebih asyik bermain dengan Gadget-gadget mahal yang mereka miliki, walau sering kali mereka tidak mengerti bagaimana cara penggunaannya. Tidak hanya itu itu saja, kelakuan anak jaman sekarang juga sangat memprihatinkan. Sikap sopan santun terhadap orang yang lebih tua seperti sudah hilang.

Berikut ini adalah Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang yang bikin ngelus dada. Namun inilah kenyataannya. Jika kamu sudah berusia 25 tahun keatas pasti kamu merindukan masa kecilmu yang begitu indah dan penuh kesederhanaan.

Sekarang ini memang sedang heboh-hebohny kekerasan, pemerkosaan dan pembunuhan kepada anak-anak namun sebaiknya bukan hanya memberikan perlindungan saja kepada anak-anak dari predator-predator tersebut tapi kita juga sebagai orang tua juga harus memperhatikan perilaku anak-anak kita. Karena masa depannya juga tercipta dari perhatian dan pendidikan yang bukan dibiarkan dengan memberikan fasilitas yang melebihi batas usia mereka. Terutama pada gadget dan kendaraan.

Nah oleh karena itulah berbicara Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang maka setidaknya ulasan kami dibawah ini dapat menggambarkan beberapa perilku yang seharusnya tidak ada pada anak-anak Anda. Gambar yang kami berikan ada yang sekedar ilustrasi atau contoh namun ada juga yang merupakan fakta atau memang benar-benar terjadi karena hadirnya dalam pemberitaan yang sedang ramai dibicarakan.

1. Koleksi Gadget Mahal Dulu ketika masih berusia di bawah 10 tahun apa yang kita koleksi. Tentunya kalian masih ingat, yang kita koleksi waktu itu adalah mainan kelereng, mobil tamiya dan bebarapa kumpulan kartu bergambar. Hal tersebut sangat berbeda dengan Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang, anak yang masih duduk di sekolah dasar saja sudah memiliki berbagai fasilitas canggih seperti Laptop, iPad, Tablet, iPod, Smartphone dan beberapa fasilitas canggih lainnya. Diusia yang masih begitu muda,  sebenarnya mereka belum mengerti kegunaan alat-alat canggih tersebut. Memang Anda sebagai orang tua boleh-boleh saja membelikan gadget tersebut untuk hiburan namun sebaiknya perhatikan perubahan pada anak-anak Anda. Kebanyakan sekarang anak-anak yang lebih banyak menggenggam gadget prestasi mereka justru melorot. Maka arahkan anak agar menggunakan gadget tersebut bukan sekedar untuk main game, chatingan tapi utamakan untuk keperluan belajar.

2. Berjam-jam dengan menghabiskan waktu dengan Gadget Dulu jaman kita masih kecil, kita sering kumpul bareng teman-teman ngobrol masalah PR, Ekstrakulikuler, atau serial kartun favorit. Namun apa yang dilakukan anak-anak remaja jaman sekarang saat berkumpul dengan teman-temannya. Tak lain mereka sibuk dengan Hp atau gadget mereka sendiri, entah ada yang sibuk teleponan, sibuk smsan, sibuk main game, atau sibuk internetan. Tak jarang mereka mengobrol lewat catting padahal mereka berada di posisi dan lokasi yang sama. Kalau sudah demikian apa artinya ngumpul bareng. Namun inilah faktanya gambaran Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang.

3. Merasa Bangga dan rajin berselfie ria termasuk didalam kelas Foto selfie saat ini sedang digandrungi para remaja. Memang tidak ada larangan melakukan foto selfie. Namun anak jaman sekarang yang berfikir bahwa mereka adalah orang yang paling keren sedunia hingga berani berpose dengan gaya yang menantang. Tidak hanya kalangan remaja anak-anak baru menginjak sekolah dasar pun sudah pandai berselfie ria dan parahnya mereka melakukannya didalam ruangan kelas. Kalau seperti ini apakah para orang tua juga bangga melihat Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang.

4. Sudah bisa pacaran dan melakukan hal negatif Dulu mungkin Anda sudah bisa merasakan namanya jatuh cinta walaupun masih duduk dibangku SD namun saat itu mungkin tidak mengenal istilah pacaran dan tidak sampai jauh melakukan hal yang dilakukan seperti orang dewasa. Namun berbeda dengan jaman sekarang anak-anak SD sudah bisa pacaran dan parahnya ada yang melakukan perbuatan yang sangat-sangat tidak wajar bagi usia mereka seperti berciuman dan melakukan hal buruk lainnya. Sungguh inilah nyatanya Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang yang mungkin banyak luput dari pandangan orang tua.

5. Menangis dan murung karena putus cinta Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarangselanjutnya yaitu menangis ketika putus cinta. Kalau sudah bisa pacaran tentu adakalahnya putus namun hal ini biasanya akan dirasakan anak-anak remaja dan orang dewasa saja, namun anak-anak SD pun sudah bisa merasakan sakitnya putus cinta, galau bahkan ada yang mau bunuh diri karena putus cinta atau cintanya ditolak. Coba saja kita tengok kejejaring sosial seperti Facebook, kalian pasti akan menemukan berbagai curhatan cinta. Banyak sekali curhatan remaja menangis karena putus cinta, galau dan merasa hidup mereka sudah tidak berarti lagi. Tak jarang orang yang melakukan curhat tersebut adalah gadis yang masih berusia 10 tahun. Hal tersebut tentunya sangat jauh dengan jaman kita masih kecil dulu. Jujur saja apa yang dulu kita tangisi ketika berusia 10 tahun, paling karena tidak diajak pergi orang tua, ketinggalan flim favorit dan lain sebagainya.

Nah itulah beberapa gambaran tentang Perilaku Anak-Anak Jaman Sekarang. Kalau Anda sebagai orang tua tidak peka terhadap beberap hal diatas dan cenderung menganggap ini adalah hal biasa tentu ini ada kerugian buat Anda dan anak itu sendiri. Awasilah tingkah laku anak-anak Anda sebelum terlambat. Mari ajak anak Anda untuk berlomba dalam segi kualitas ilmu maupun prestasi bukan berlomba-lomba dalam dunia kekayaan, ketidak sopanan dan lain-lain. Memang banyak faktor yang membuat perubahan perilaku anak-anak seperti sekarang ini, contoh saja banyak anak-anak mengikuti gaya-gaya didalam sinetron remaja masa kini baik bergaya pakaian, penggunaan gadget, atau kendaraan, membuat geng, dan terakhir tentunya hubungan percintaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar